Polytron Slim Gambar Melebar Menyempit disertai bunyi kritik-kritik berisik dimesin.

Tv pada dasarnya dapat menyala namun ada gejala gambar melebar menyempit seperti ada tegangan kerja tidak stabil. Selain itu ada gejala lainnya yaitu mesin terdengar berisik baik saat posisi standby maupun saat on. Berisik ini dalam kosakata jawa tepatnya terdengar bunyi kritik-kritik. Berikut adalah video gambar dengan tampilan melebar menyempit tersebut.


Dalam pemeriksaan dan proses perbaikan kasus demikian, langkah pertama yang electoro tempuh yakni melepas dulu catudaya B+ 115VDC yang menuju bagian penguat horisontal untuk meminimalkan resiko kerusakan lebih parah dan juga mempermudah penelusuran bagian kerusakan. Beruntung dalam unit ini juga pemilik segera memanggil tukang servis sehingga tidak sampai timbul gejala lain.

Hasil pemeriksaan pengukuran setelah beban horisontal dilepas didapatkan tegangan output (sekunder) powersupply terukur naik turun disertai dengan bunyi berisik kritik-kritik, baik di posisi standby dan ujicoba on sesaat, mengingat tanpa bagian horisontal tv ini protek. Diamati dengan seksama bunyi itu berasal dari trafo powersupply. Dari analisa ini dapat disimpulkan bagian yang rusak adalah bagian power supply.

Jenis kerusakan demikian biasanya disebabkan oleh komponen pasif, karena power supply masih bekerja. Bila kerusakan disebabkan komponen aktif biasanya power supply sudah tidak dapat bekerja sama sekali. Oleh sebab itu fokus electoro  mengukur satu persatu komponen pasif terutama kapasitor elektrolit (elko), hasil pengukuran bagus. Kemudian mengukur resistor, hasil pengukuran resistor ditemukan VR 103 10K(variable resistor) berupah nilai. Bentuk fisik juga menunjukkan komponen ini sudah longgar.

Potongan skema power supply polytron slim. Lokasi VR atau R adjust feedback yang dilingkari merah.


VR ini posisinya ada dibagian feedback power supply sekunder yang berfungsi menetapkan tegangan dioutput sekunder. Nah karena VR ini sudah sedikit longgar dan nilai resistansinya juga tidak tetap maka tegangan pun menjadi tidak tetap. Alhasil referensi feedback yang dikirimkan ke bagian primer juga tidak tetap. Prosesnya berputar terus. Saat power supply bekerja vr bekerja vital, perubahan nilai vr sangat cepat tidak menentu sehingga memaksa osilator primer power supply merubah frekuensi kerja sesuai perubahan nilai vr maka timbulah bunyi berisik tadi.

Dalam beberapa model tv polytron lain ada yang tidak memakai VR, posisi ini digantikan oleh resistor 100K seri. Model demikian keluaran tegangan sudah tetap (fixed) sehingga tidak bisa diubah. Dari pengalaman servis juga lebih awet daripada yang memakai VR, karena vr mudah longgar dan berubah nilai dari adjust yang ditetapkan ketika terkena panas ditambah kotoran debu.

Demikian setelah mengganti vr power supply telah dapat bekerja normal dan tegangan output juga sudah stabil. Selanjutnya memasang kembali jalur B+ horisontal. Test normal dan saatnya memasang kesing lagi dan siap menonton tv kembali, hehe.

Comments

  1. Berarti ini tip41 atau d313 nya dilepas dulu ya ? Baru diukur? Duukurnya di kaki mana?

    ReplyDelete
  2. Berarti ini tip41 atau d313 nya dilepas dulu ya ? Baru diukur? Duukurnya di kaki mana?

    ReplyDelete

Post a Comment

Demi keamanan dan kenyamanan bersama, mohon untuk tidak menyertakan nomor telepon, alamat, email dan link aktif didalam komentar, karena akan dihapus. Terimakasih