Posts

Showing posts from June, 2015

Rangkaian Penguat Vertikal dan Horisontal

Image
* Rangkaian penguat vertikal. Rangkaian penguat vertikal digunakan untuk menguatkan sinyal gigi gergaji yang dikeluarkan oleh ic utama pin vertikal output ke IC penguat vertikal. Setelah dikuatkan, sinyal gergaji ini oleh IC vertikal akan diumpankan ke kumparan pembelok vertikal (defleksi yoke) yang akan membelokkan berkas elektron keatas dan kebawah CRT ( membelokkan secara vertikal). Catu daya untuk rangkaian penguat vertikal ada yang diambil dari power supply tetapi ada juga beberapa televisi  yang mengambil catudaya vertikal dari FBT (flyback transformator). Catu daya untuk vertikal ini baik diambil dari power supply ataupun dari fbt akan keluar tegangannya apabila televisi sudah dalam keadaan hidup, artinya pada saat televisi standby rangkaian vertikal tidak mendapat pasokan tegangan. Pada sebagian televisi ada yang memakai catu daya tunggal yaitu hanya positif dan negatif ( + - ), biasanya besaran catu dayanya adalah 24VDC – sampai 27VDC. Dan ada pula yang memakai c

Rangkaian Blok Tuner Manual

Image
Setelah kemarin membahas tentang IC utama kini berlanjut artikelnya tentang tuner. Secara umum tuner dalam pesawat   televisi digunakan untuk mengubah sinyal yang diterima oleh antena televisi yang didalamnya terkandung segala macam frekuensi menjadi frekuensi menengah(IF). Dari pin IF tuner inilah melalui sebuah komponen saw filter kemudian diumpankan ke ic utama pin VIF. Skema diagram rangkaian tuner dan pendukungnya menunjukkan, semua bagian harus dapat bekerja sebagaimana mestinya. Catu daya 33v dc dimanfaatkan dari tegangan catu 130v melalui sebuah resistor beban dan dioda zener 33v sehingga didapat tegangan 33v untuk catu voltage tuning. Tegangan sebesar 33v dc dipanjarkan ke kolektor transistor. Arus keluaran pada emitor transistor dipanjarkan ke pin VT tuner. Tegangan emitor bergantung pada basis transistor yang dikendalikan oleh ic program . Tegangan dibasis transistor kisaran 0-5vdc tergantung pada frekuensi chanel siaran yang sedang pakai. Penguat IF

Blok Rangkaian IC Utama atau IC Gambar

Image
Bahasan kali ini adalah kelanjutan dari artikel sebelumnya yang membahas tentang IC program. Baca juga :  Fungsi IC Program . Sebelumnya penulis memberitahukan bahwa penamaan IC utama atau IC induk ini hanya untuk mempermudah pengenalan komponen dalam sebuah rangkaian televisi. Karena, ada banyak yang menamakan komponen ic ini dengan nama ic gambar, ic chroma dan ic jungle. Spesial untuk ic jungle, disebut ic jungle karena ic program dan ic gambar sudah disatukan. Sehingga tidak jarang ic jungle sering juga disebut dengan ic tunggal. Namun dalam artikel kali ini yang dimaksud adalah IC utama belum menjadi satu dengan IC program. IC jenis  seperti ini sering dijumpai pada televisi model lama.  Sebagai contoh penulis ambil seri LA76810A. Dimana didalam IC ini ada beberapa macam rangkaian utama yaitu : Rangkaian horisontal osilator, tegangan horisontal osilator dan horisontal output. Dibagian ini sinyal frekuensi horisontal 15,625Hz di buat yang selanjutnya diumpankan ke

Polytron Gambar Mengecil Atas Bawah

Image
Sebagaimana judul diatas, kasus polytron gambar mengecil  atas atau bawah yang penulis maksud yakni seperti ditunjukkan oleh gambar (gbr.01) dan gambar (gbr.02). Kerusakan yang ditunjukkan gambar pada televisi polytron lebih sering disebabkan oleh rangkaian bagian vertikal. Kerusakan seperti ini masih bisa menampilkan gambar dan suara, terkadang tv juga belum protek. Berikut adalah analisa penulis: Gbr.01 menampilkan dilayar bawah gelap, layar atas masih tampil dan disertai garis-garis tak beraturan disertai logo polytron. Gbr.02 menampilkan dilayar atas gelap, layar bawah menampilkan normal, dan ditengah-tengah gambar melipat. Perlu diketahui untuk polytron catudaya vertikal kerap kali memakai catudaya simetris (positif, nol dan negatif) yang diambil dari flyback tranformator. Penyebab kerusakan: Gbr.01 disebabkan oleh: Tidak sampainya tegangan negatif ke dalam rangkaian vertikal yang bisa disebabkan oleh putusnya resistor pembatas arus, rusaknya dio

Memperbaiki Televisi Samsung tidak mendapat siaran model CS21B501HL

Image
Kuawali hari ini dengan menulis, semoga coretan yang kurang jelas ini dapat bermanfaat bagi yang sedang membutuhkan. Lagi-lagi kisah ini diambil dari pengalaman sewaktu servis panggilan, maklum hampir semua pekerjaan servis lebih banyak yang menginginkan didatangi langsung kerumahnya. Televisi samsung ini merupakan televisi tabung keluaran samsung yang sudah mempunyai bodi flat slim. Kendala kerusakan yaitu: Tidak dapat menangkap siaran alias hanya kepyur pada semua channel. Tidak dapat menyimpan program siaran satupun bila di auto search ulang. Bila di auto search ada sedikit bayang-bayang siaran tetapi tidak jelas. Langkah perngerjaan yang penulis lakukan berdasar pada ketiga poin diatas yakni: Memfokuskan penelusuran di bagian RF / penerimaan sinyal yaitu tuner. Pengukuran rangkaian komponen dan tegangan di bagian tuner. Setelah hasil ukur tidak menunjukkan adanya kejanggalan, penulis mencoba melepas tuner dan membuka kesing tuner. Didapati sebuah kristal berkarat

Tv Mati Total Kapasitor Snubber Rusak

Image
Rangkaian snubber ini biasa juga disebut sebagai rangkaian pencercah frekuensi induksi. Terdiri dari kapasitor dan resistor atau dioda yang dipasang seri dan paralel dengan lilitan induktor (trafo). Berguna untuk meredam frekuensi tinggi induksi pada kawat induktor sehingga tercipta frekuensi dan arus yang stabil didalam induktor. Rangkaian snubber dalam televisi  dan perangkat elektronik lainnya terdapat di primer power supply. Untuk lebih detailnya dapat baca-baca di  SINI  dulu. Kerusakan yang penulis temui dalam rangkaian ini yaitu kapasitor mengalami short / pecah sehingga membuat induktor tidak mendapat tegangan dan transistor/ fet mendapat beban berlebih. Kerusakan bagian ini dapat menyebabkan :  Tegangan output sekunder berdenyut.  Tegangan output tidak keluar ( output sekunder dalam keadaan normal tidak ada short).  Fuse jalur AC primer putus terus.  Terjadinya loncatan bunga api antara ground primer dengan ground sekunder Rangkaian snubber dilinkari merah

Tv Sony kedip 6 kali model Proyeksi KP-FX532M91 70inchi

Image
Televisi jenis proyeksi sangat jarang ditemui dan juga sudah tergeser oleh adanya televisi plasma lcd dan led. Namun kali ini penulis masih mempunyai kesempatan untuk memperbaiki dan menuliskan pengalaman penulis disini. Kasus yang terjadi dari televisi ini adalah jika di power on kadang mau hidup dan kadang hanya kedip 6x. Berikut adalah kode kedip untuk televisi SONY jenis PROYEKSI . Dari tabel tersebut kedip 6x menunjukkan adanya kekurangan atau tidak adanya supply tegangan utama B+. Dari pengamatan pcb dan skematik, televisi ini menggunakan 3 buah power supply. power supply untuk standby dan on off kontrol. power supply untuk tegangan 15v (dibagi ke 12v, 8v, 5v dan 3.3v main board), tegangan 33v, tegangan 22v simetris audio, tegangan 17v simetris driver horisontal vertikal, 135v horisontal. power supply untuk tegangan defleksi yoke, HV dan rgb. Hasil pengukuran menunjukkan tegangan stanby normal 5v, tetapi ketika di on ternyata psu kedua tidak bekerja. Skema kerja

Tablet Samsung mati total tanpa getar model P5100

Image
Kerusakan samsung tablet ini adalah mati total. Tidak bisa dicharger, usb tidak dapat terbaca oleh komputer, kombinasi tombol recovery pun tidak dapat bergetar dan baterai panas ketika dihubungkan dengan mesin. Sebelumnya oleh pemilik sudah dibawa ke samsung service center namun divonis main board dan harus ganti main board. Setelah mendapati kesepakatan akhirnya penulis membongkar tablet ini. Pengukuran penulis mulai dari bagian mesin, dan memasang satu persatu fleksibel periperal seperti lcd, speaker , touchscreen dan usb charging untuk menelusuri penyebab baterai panas. Dan ketika fleksibel lcd dipasang baterai mulai terasa panas. Akhirnya penelusuran pun difokuskan dibagian fleksibel dan driver lcd. Pembongkaran lcd harus dilakukan dengan hati hati dikarenakan membuka touchscreen yang dilem dan rawan pecah. Kerusakan ada di driver led lampu lcd yang ada dibelakang panel lcd yaitu sebuah kapasitor penstabil tegangan, dimana jalur tersebut langsung terhubung ke vba