Posts

Showing posts from November, 2015

Cara instal Andromax G AD-681H bootloop melalui SD card

Image
Kasus kali ini adalah smartfren AD681H yang bootloop atau hang berhenti dilogo Smartfren bila dinyalakan. Seperti kasus kebanyakan, ditunggu sampai baterai handphone habis pun tidak dapat sampai ke menu handphone. Ada beberapa cara memperbaikinya, bila belum terlalu parah cukup dengan melakukan wipe data/factory reset handphone sudah dapat hidup normal kembali. Tetapi bila sofware sudah cukup banyak yang error  maka cara tersebut belum bisa menyelesaikan masalah. Langkah selanjutnya yang termudah dan tersimpel yaitu mengupdate stockrom melalui recovery mode dengan sd card. Baca juga cara  instal sendiri android smartfren andromax i AD683G. Digambar gbr.01 diperlihatkan menu recovery mode sudah tampil 5 (lima) item dikarenakan sudah melakukan penambahan fitur. Jangan kaget ya bila Anda masuk recovery mode hanya tampil dua item teratas. Recovery mode aslinya smartfren model ini hanya ada 2 (dua) saja, yaitu reboot system dan wipe data/factory reset . Untuk menambah poin

Cara Membuat ESR Meter Alat Ukur Kapasitor

Image
Esr meter adalah sebuah alat yang dapat digunakan untuk mengukur nilai resistansi sebuah kapasitor elektronit  atau elko.  Dikalangan para teknisi dan senior pasti esr meter ini sudah berteman baik dengan multimeter. Namun tidak apa-apa ya bila postingan kali ini masih membahas esr meter , siapa tahu ada yang belum memiliki dan masih mencari tahu tentang esr meter. Unik bukan,, hehe sesuatu hal yang belum bisa dilakukan oleh multimeter analog kebanyakan. Berminat? Simak baik-baik ya, atau silahkan rakit sendiri atau pesan. Esr meter murah dan bermanfaat, seperti dikutip dari situs web kakoppa.com. Ditemukannya alat ini dasarnya adalah alat yang murah. kecepatan kerja serta maksimalnya hasil kerja. Karena terkadang tidak adanya skema elektronik itu sangat sulit dan akan mengulur waktu jika berjam-jam hanya memelototi pcb, mengukur elko dengan melepas  dahulu dari pcb pun sangat tidak praktis.   Sebelum beralih ke inti alat ini mari kita memahami  kapasitor elektrolit. Umum

Cara Reset Samsung GT-C3322 lupa password

Image
Posting kali ini merupakan kelanjutan dari posting sebelumnya yaitu tentang Samsung GT-C3322 yang mati karena terkena air. Setelah ponsel bisa hidup dan pemilik mau ambil ponselnya ternyata  sudah lupa password kode masuk. Akhirnya harus direset juga dengan resiko semua file akan hilang dan kembali menjadi default pabrik.  Berikut adalah cara reset nya: Nyalakan ponsel tanpa kartu sim dipasang sampai layar tampil menu input password. Tekan tombol “ panggilan darurat “. Sesudah bisa memanggil ketik kode full reset *2767*3855# Tunggu proses panggilan terputus dengan kode masih tampil dilayar. Hapus tanda “ # “ Tulis kembali tanda “ # “ dan ponsel akan melakukan reset. Tunggu ponsel hidup kembali. gbr layar permintaan kode kunci telepon. Kode-kode lain yang dapat digunakan untuk self-test ponsel Samsung. Tidak berlaku untuk beberapa model dan juga android. *#06#  Melihat IMEI *2767*5282# Java reset *2767*63342# Reset media *2767*927# Wap reset *#999

Cara mengatasi notifikasi pop up error “ No apps are installed to open this type of link (cef-error) ” pada notebook windows 8

Image
Notifikasi No apps are installed to open this type of link (cef-error) ini sebenarnya tidak berbahaya tetapi sangat mengganggu karena muncul setiap waktu dan kapanpun.  Error tiba-tiba tampil ketika kita sedang membuka aplikasi apapun.  Error ini biasanya disebabkan oleh aplikasi perantara yang diinstal didalam notebook, seperti misalnya  aplikasi cnet, softonic dan aplikasi lain sejenis itu . Cara mengatasinya cukup mudah yaitu dengan menghapus aplikasi tersebut melalui control panel. Setelah dihapus sekarang matikan notebook dan nyalakan kembali, apakah notifikasi error masih muncul? Jika sudah tidak muncul lagi berarti sudah berhasil. Untuk menghindari hal yang sama terjadi kembali sebaiknya bila menginginkan sebuah software, software diunduh dari website resminya.

Tv Cina Suara Ngorok seperti suara helikopter tetapi audio ada

Image
Kasus ini terbilang sangat jarang. Kebanyakan kasus yang terjadi adalah suara ngorok tetapi audio tidak ada. Kata "audio" yang penulis maksud disini adalah suara dari siaran ataupun dari AV input, sekedar untuk membedakan antara suara ngorok dengan suara tv sebenarnya. Akan penulis bahas keduanya: 1. Suara ngorok audio tidak ada. 2. Suara ngorok audio ada. Di mesin cina IC suara yang sering dipakai adalah TDA2003 . Dari kedua poin diatas yang perlu dilakukan adalah pengukuran tegangan kerja. IC ini akan bekerja dengan baik di rentang tegangan 13v-18vdc. Jika tegangan kurang, periksalah kapasitor penstabil tegangan ( 470uf 25v -1000uf 25v ). Jika melebihi dari itu periksalah blok rangkaian power supply. Bila belum mempebaiki pemasalahan silahkan lanjut kebawah. Yang dilingkari tanda merah dalam gambar adalah kapasitor penstabil tegangan. Gbr skema audio amplifier TDA2003. * Suara ngorok audio tidak ada. Bila tegangan terukur normal dan kapasitor dalam kea

Cara Memperbaiki compo DVD USB radio philips mati jika menyala lebih dari satu jam

Image
Meskipun compo seperti ini banyak yang bilang ketinggalan jaman tetapi justru bagi sebagian besar orang malah menjadi barang antik dan unik dan itu bisa saja terjadi dikemudian hari. Terlebih tape compo adalah media player yang simpel dan sederhana. Kali ini penulis menjumpai compo dengan kendala jika dgukan untuk dvd atau usb setelah satu jam  mati sendiri sedangkan untuk radio normal tidak ada kendala. Pembukaan kesing, pemeriksaan komponen tidak ditemukan kerusakan dalam bentuk fisik. Untuk pengukuran tegangan ada dua tahap yang penulis tempuh. Pertama mengukur tegangan saat bisa hidup normal. Kedua mengukur tegangan saat dvd dan usb tidak dapat hidup. Setelah itu ditemukan perbedaan pengukuran yaitu di tegangan 3,3v yang hilang. 3,3v disini diambil dari 5v  melalui dioda silikon dan transistor S7725. Dalam gambar dilingkari tanda merah. Dioda dan transistor ini digunkan sebagai regulator tegangan 5v ke 3,3v. Keduanya memang bekerja cukup berat dan menghasilkan panas, se

Kerusakan Tv Cina Votre Ada Suara Tidak Ada Gambar

Image
Mesin tv merk ini sering sekali ditemui dengan kerusakan tidak ada gambar tetapi suara siaran ada. Jadi seperti mendengarkan radio.  Mesin yang digunakan pun seperti mesin cina universal kebanyakan yang beredar dipasaran. Tabung crt menurut pengamatan penulis ini mirip tabung bekas monitor computer, ini terlihat dari jenis kumparan defleksi yoke yang lebih besar dari defleksion yoke televise tabung. Pada mesin jenis seperti  ini ic tunggal yang digunakan berbeda-beda, artinya berbeda tv bisa pula berbeda ic nya meskipun model tv sama. Ada yang memakai LA76931K 7N atau 10190GA 100DD atau yang lain. Tetapi yang penting rangkaian hampir mirip dan sistem kerja serupa. Berikut adalah gambar pcb bawah mesin tv votre ini. Gbr mesin tv votre. Kembali ke judul, beberapa kali yang penulis temui yang menjadi penyebab kerusakan adalah, lihat letaknya pada gambar ini .    K apasitor elko C564 dan C572 Kapasitor C564 nilai 470uF 16v dalam rangkaian berfungsi sebagai pen

Samsung Duos GT C3322 Lampu LCD backlight mati habis kena air

Image
Beberapa hari yang lalu ada sebuah ponsel samsung duos GT C3322 yang mengalami kasus mati total karena tercelup kedalam air. Apabila pembaca pernah mengalami gagdetnya terkena air langkah pertama yang bisa dilakukan adalah mencabut baterai, karena baterai adalah sumber daya listrik dan dengan mencabut baterai akan memutus aliran listrik yang masuk  sehingga dapat meminalkan kerusakan yang lebih parah. Namun cara ini tidak dapat diterapkan dalam gadget berupa tablet, karena kebanyakan baterai tertanam didalam sehingga harus dibawa ke tukang servis untuk penangganan lebih lanjut.  Baiklah, langkah kedua yang biasa penulis lakukan adalah membuka kesing dan membersihkan sisa kerak air yang masih basah atau mengering didalam handphone. Untuk pembersihan khusus dibagian pcb/mesin penulis menggunakan tiner kelas A, sedangkan bagian kesing bisa dengan tisu saja. Pembersihan kesing dengan tiner akan merusak kesing karena tiner  bereaksi dengan cat. Langkah ketiga, adalah mengerin

Mengenal Kode SMD / SMT Kapasitor Resistor

Image
Komponen elektronik dari waktu ke waktu semakin mengecil saja. Tentu ini merupakan buah dari perkembangan teknologi akhir-akhir ini. Entah apa ya yang ada didalam otak para profesor itu,,, :D SMD adalah singkatan dari Surface Mount Device sedangkan SMT adalah Surface Mount Teknologi. Komponen SMD atau SMT ini dibuat dengan bentuk yang lebih kecil, nilai ukuran komponen yang biasa dicetak dibodi komponen dengan nilai sebenarnya pun dicetak menggunakan kode tertentu. Misalnnya sebuah kapasitor keramik 220pF. Dalam komponen terdahulu akan dicetak dengan angka 221, sedangkan dalam bentuk SMD akan dicetak dengan kode J2. KAPASITOR KERAMIK. Kode kapasitor keramik SMD terdiri atas satu atau dua huruf dan sebuah angka. Huruf pertama menunjukkan kode pabrik pembuat (misal K untuk Kernet), huruf kedua adalah nilai dan angka adalah pangkat ekspoen (pengganda) nilai kapasitor dalam pF. Sebagai contoh S3 dalah 4,7nF (4.7 x 10.3 pF) kapasitor dari pabrikan yang tidak diketahui. Tabel ber