Protek Tv Sharp dan LG

Tukang servis elektronik ketika memperbaiki peralatan elektronika khususnya tv sering dihadapkan pada namanya protek. Sistem protek memang di tanam ke dalam mesin (program) dengan tujuan untuk melindungi dan menjaga mesin dari kerusakan yang lebih parah. Sistem protek akan aktif ketika pada bagian tertentu mengalami kerusakan. Sistem protek diprogram dengan tegangan referensi batas normal (misal 0.3VDC). Sehingga ketika tegangan yang terkirim ke ic program diatas atau dibawah itu ic akan memerintahkan tv kembali standby protek.


Sistem proteksi umumnya menggunakan dioda dan transistor sebagai sensor utama tegangan referensi, mengingat dioda memiliki bias maju sekitar 0.6VDC. Ketika rangkaian yang disensor rusak dengan tegangan naik maka dioda membaca ada arus kebocoran dan tegangan menjadi diatas referensi normal  0.3VDC. Begitu pula ketika rangkaian yang disensor tidak ada sama sekali tegangan, dioda akan membaca tidak ada arus yang terdeteksi sehingga tegangan menjadi dibawah referensi 0.3VDC.

Sharp tv tabung crt sudah menerapkan sistem protek ini. Tv ini bagi sebagian tukang servis menjadi momok yang menakutkan, hehe. Berikut bagian yang diberi protek pada sharp dengan ic jungle TDA9381 (universe).
  • Bagian vertikal proteksi dioda D501.
  • Bagian kolektor horisontal transistor Q501.
  • Bagian tuner dioda D203.
  • Bagian anoda HV dioda D607.
  • Bagian abl dioda D601.
  • Bagian heater transistor Q603.

Tv LG juga sudah menerapkan sistem protek ini.
Chassis MC-83A dengan IC M37272.
  • Proteksi pin 8 normal 4VDC, tansistor Q16 dan dioda D401.
  • Proteksi heater (x-ray) dioda D401 dan D402.
  • Proteksi B+ 115VDC dioda D402.

Chassis MC-84A dengan IC CXP96324.
  • Proteksi pin 41 normal 3.8VDC, Resistor R57 100 Ohms dan dioda D301.
  • Proteksi tegangan 16VDC, dioda D301 dan D303.
  • Proteksi tegangan 45VDC, dioda D303 dan D744.
  • Proteksi heater( x-ray), dioda D744.

Chassis MC-64A dengan ic LG8634-15D.
  • Proteksi pin 20 normal 5V, jumper JP 102 dan Q302.
  • Proteksi vertikal tansistor Q302 dan D408.
  • Proteksi B+ current pad T402, dioda D408 dan D415.
  • Proteksi tegangan 8VDC, dioda D415, D416 dan D8002.
  • Proteksi heater (x-ray), dioda D8002 dan D416.

Chassis MC-059 dengan ic LG631.
  • Proteksi pin 25 normal 5VDC, transistor Q16 (C103) dan Q403.
  • Proteksi B+110VDC, resistor R423 (12K) dan dioda D303.
  • Proteksi vertikal dioda D303 dan D401.
  • Proteksi heater dioda D401.

Comments

  1. Izin tnya pak,,dioda di kode pcb D601 tv lg pearl black itu bisa di ganti dioda biasa? Soalnya pecah udh gak keliatan kode nya,atau dgn type in4148??

    ReplyDelete

Post a Comment

Demi keamanan dan kenyamanan bersama, mohon untuk tidak menyertakan nomor telepon, alamat, email dan link aktif didalam komentar, karena akan dihapus. Terimakasih